Mengobati Flek Hitam Pada Kulit Wajah



Flek hitam di wajah adalah hal yang menjengkelkan. Biasanya muncul di sekitar dahi, pipi, dan kantung mata. Hal ini bisa saja disebabkan karena stress, bekas jerawat, ataupun kurang istirahat.

Bagi anda yang mengalami hal ini, saya akan memberikan saran agar anda mencoba resep tradisional ini. Ini bersifat pengobatan dari dalam. Anda cukup meminum ramuan ini secara rutin. Untuk yang mau mencoba, berikut ini adalah cara pembuatannya :

  • Pertama sediakan kunyit  ½ kg dan gula merah secukupnya 
  • Kupas kulit kunyit tersebut, diiris tipis, dicuci, lalu jemur sampai kering. Simpan untuk  persediaan.
  • Setelah kunyit tersebut kering, ambil 10 iris kunyit kering, rebus dengan 2 gelas air.
  • Tunggu sampai mendidih dan tersisa setengahnya (1 gelas)
  • Tambahkan gula merah sesuai selera
  • Minumlah 2x sehari (pagi dan malam)

Selamat Mencoba :D

0 Response to "Mengobati Flek Hitam Pada Kulit Wajah"

Post a Comment